Taman siring menara pandang Piere Tendean Banjarmasin

Taman Siring Piere Tendean merupakan tempat bersantai yang di kembangkan di tepian sungai Martapura. Taman ini terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Banjarmasin, Kalimantan Selatan tepatnya di seberang Kompleks Masjid raya Sabilal Muhtadin.

Taman ini memiliki keistimewaan dengan memiliki tempat yang nyaman untuk kegiatan bersantai, nongkrong, bermain, menikmati pemandangan serta melakukan kegiatan lainya di sekitar taman siring seperti menikmati kuliner khas Banjar. Di taman ini ditumbuhi banyak pohon sehingga suasananya rindang dan sejuk. Pohon-pohon di sini berjenis penopang tanah bantaran sungai seperti trembesi yang memang sengaja ditanam oleh Pemerintah Kota Banjarmasin agar sungainya lestari.


Didalam taman siring terdapat menara pandang yang masih terletak di kawasan Siring Pierre Tendean. Menara yang dibangun tahun 2014 silam dan diresmikan oleh Pak Muhidin selaku dari Wali Kota Banjarmasin, menara ini memiliki 4 lantai, luas bangunannya 1 x 36 M, dengan tinggi 31 M itu menampilkan arsitektur khas Banjar, dengan kapasitas atas muat 200 orang di dalamnya terdapat cinderamata khas banjarmasin.

Semilir angin terasa sejuk jika berada di atas menara sambil menikmati pemandangan kota banjarmasin dan menikmati lalu lintas sungai martapura.

Dengan demikian, Taman Siring bukan hanya sekedar tempat destinasi wisata biasa. Tetapi juga sekaligus memperkenalkan kita pada kebudayaan Banjarmasin. Sebagai generasi muda, kita tentunya patut berbangga dengan salah satu destinasi wisata Taman Siring di Kota Banjarmasin ini. Sehingga kita dapat turut memperkenalkannya sekaligus melestarikan kebudayaan Banjar.






Comments