PAMERAN PENDIDIKAN MENENGAH KEJURUAN DAN PERGURUAN TINGGI TERBESAR DI JAWA TIMUR TAHUN 2014

Gubernur Jawa Timur Dr. H Soekarwo dijadwalkan datang untuk membuka Pameran Pendidikan hasil karya para siswa SMK dari 38 Kabupaten/Kota,  dan hasil karya dari mahasiswa Perguruan Tinggi serta dimeriahkan oleh utusan empat negara tetangga yakni, Malaysia, China, Korea Selatan dan Jepang pada hari Kamis, 20 Nopember 2014 pukul 08.00 WIB.

Menurut Kepala Bidang Pendidikan Menengah Kejuruan dan Perguruan Tinggi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Drs. Hudiyono, M.Si,  Tujuan dilaksanakannya Pameran SMK selama 3 hari ini ialah untuk memberikan tempat bagi siswa SMK dan Mahasiswa untuk mengaktualisasikan hasil kreatifitas dan menjadi ajang promosi hasil karyanya baik secara Nasional maupun Internasional.   

Dalam acara pameran di Jatim Expo Jl. Ahmad Yani 97  tersebut dimeriahkan oleh beberapa tampilan Job Matching, Parade Musik,  Lomba Band, Karaoke, Chef Junior, Pentas Seni dan Seminar serta dibuka Bursa Kerja sebanyak 5.670 (lima ribu enam ratus tujuh puluh) Lowongan Kerja bagi lulusan SMK.

Dalam acara dialog khusus dengan media Radio Suara Surabaya hari ini, 19 Nopember 2014,  Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur,  Dr. Harun, M.Si, MM menegaskan bahwa   “ Provinsi Jawa Timur menyambut Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015 kedepan akan mengembangkan Sekolah Kejuruan Budi Daya Ikan Laut dan Ikan Tawar serta Sekolah Kejuruan Peternakan “. 

Salah satu SMK yang begitu antusias adalah SMK Negeri satu pacitan dengan design yang begitu menarik, ada pula SMK St. Louis Surabaya, SMKN 5 Malang, SMKN 1 Surabaya dengan unggulan di bagian multimedia, ITS, dan masih banyak lagi hasil kreatifitas dari sekolah-sekolah unggulan di jawa timur ini.













Anda Tertarik !!! Datang saja Tanggal 20 s.d 23 Nopember 2014 di Pameran terbesar Pendidikan Kejuruan di Jatim Expo Jl. Ahmad Yani 97  Surabaya. sumber:[PPID]-photo Mas Greg

Comments