Mencari kesejukan di Kebun Teh Wonosari

Terletak di Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kebun Teh Wonosari lebih mudah dijangkau dari Lawang. Kebun dengan luas sekitar 1.144 hektar ini terbagi atas 3 bagian; Kebun Wonosari (Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari), Kebun Gebug Lor (Desa Wonorejo, Kecamatan Lawang), dan Kebun Raden Agung (Desa Ambal-Ambal, Kecamatan Kejayan).  Untuk masuk ke Kebun Teh Wonosari, Ngalamers cukup membayar Rp. 25.000/orang. 

Selain panorama hamparan kebun teh yang luas, kebun ini juga menyuguhkan tempat rekreasi, tempat menginap, serta fasilitas olahraga. Untuk mengelilingi kebun teh yang super luas ini, tersedia sebuah kereta mini. Selain itu, kebun ini juga memiliki sebuah kolam renang air hangat. Jadi, Ngalamers dapat menghangatkan tubuh di tengah udara dingin perkebunan. Bagi yang suka petualangan, tersedia juga sarana outbond dan APV.

Pemandangan menarik lainnya adalah Ngalamers akan melihat sebuah pabrik pengolahan daun teh yang hasilnya lebih banyak di ekspor. Pengolahan teh-nya sendiri melalui beberapa proses antara lain penerimaan pucuk teh, proses pelayuan, proses penggilingan, fermentasi, pengeringan, sortasi, pengepakan, dan pengiriman.

Untuk oleh-oleh sanak saudara di rumah, Kebun Teh Wonosari juga memiliki sebuah pusat oleh-oleh yang tidak hanya menjual teh tetapi juga berbagai macam makanan dan kerajinan warga sekitar. Tempat ini merupakan kawasan yang tepat jika Ngalamers ingin mencari udara segar yang bebas polusi. Rasanya menyenangkan menghirup udara pegunungan yang segar dengan melihat hamparan tanaman hijau yang menyejukkan mata.







Rute menuju kebun teh wonosari dari arah surabaya.


Lihat Peta Lebih Besar

Comments