Pendakian Gunung Penanggungan

Setelah posting sebelumnya mengenai Perjalanan ke Gunung Bromo saya jadi teringat dulu sekitar tahun 2009 yaitu perjalanan pendakian ke puncak Gunung Penanggungan, Jawa Timur bersama dengan teman-teman sekolah dalam rangka pendakian pramuka di sekolah. Setelah saya cari-cari akhirnya saya temukan arsip fotonya, tidak terlalu bagus maklum masih sekolah dulu hanya pegang hp sederhana.. :) blm ada android.. hehehehehe *alias belum bisa beli..
Dari pada lama kelamaan hilang, saya ikutkan juga untuk di posting di dalam blog ini, lumayan untuk nambah-nambah artikel. Berikut ini suasana saat pendakian, di puncak bohong, dan di atas puncak. Pendakian di gunung penanggungan di mulai dari tenda pukul 03.30 pagi hingga sampai puncak pukul 10.30. Terlebih dahulu sebelum mencapai puncak harus melewati puncak bohong, kenapa di namakan puncak bohong, karena jika di lihat dari bawah seperti sudah mencapa puncak, tetapi setelah sampai puncak ternyata masih ada puncak lagi dan masih sekitar 2 jam untuk mencapai puncak yang sebenarnya. Itulah sekilas mengingat masa-masa sma dulu... :)

Istirahat

Jalan pendakian




Istirahat dulu.. :)



Di Puncak Bohong

Pemandangan dari Puncak Bohong


Puncak Penanggungan

Narsis di puncak

Comments